Berita

PNEUMONIA

PNEUMONIA

 

Pengertian

Pneumonia adalah peradangan paru-paru yang disebabkan oleh infeksi. Pada kondisi ini, infeksi menyebabkan peradangan pada kantong-kantong udara (alveoli) di salah satu atau kedua paru-paru. Akibatnya, alveoli bisa dipenuhi cairan atau nanah sehingga menyebabkan penderitanya sulit bernapas.

Penyebab dan Penularan Penyakit Pneumonia

Pneumonia disebabkan oleh virus, bakteri atau jamur. Berdasarkan data WHO, penyebab pneumonia terbanyak adalah kuman Streptococcus pneumoniae atau yang sering disebut Pneumokokus. Selain itu penyebab kedua yang tersering adalahHaemophilus influenzae tipe b (Hib). Penularan melalui droplet ketika batuk atau bersin.

Gejala Pneumonia

Demam, batuk dan kesukaran bernafas yang ditandai dengan nafas cepat (frekuensi nafas bayi usia < 2 bulan: ≥ 60x/menit; 2 - 11 bulan: ≥ 50x/menit; 12 bulan - 59 bulan: ≥ 40x/menit) atau tarikan dinding dada bagian bawah.

Pencegahan Pneumonia

• Memperkuat daya tahan tubuh, misalnya dengan mencukupi asupan nutrisi.

• Menjaga kebersihan diri, misalnya rajin mencuci tangan dan tidak menyentuh hidung atau mulut dengan tangan yang belum dicuci.

• Tidak merokok.

• Tidak mengonsumsi minuman beralkohol.

• Menjaga jarak dengan orang yang sedang sakit batuk atau pilek.

Kapan Imunisasi vaksin Pneumokokus Konyugasi diberikan

Vaksin Pneumokokus Konyugasi aman dan bermanfaat. Diberikan pada bayi dan anak berusia:

USIA ANAK

JENIS IMUNISASI

< 24 jam

Hepatitis HBO

1 bulan

BCG, OPV1

2 bulan

DPT-HB-Hib 1, OPV 2, PCV 1

3 bulan

DPT-HB-Hib 2, OPV 3, PCV 2

4 bulan

DPT-HB-Hib 3, OPV 4 dan IPV

9 bulan

MR

12 bulan

PCV 3

18 bulan

MR 2, DPT-HB-Hib 4

Kelas 1

MR, DT

Kelas 2

Td

Kelas 5

Td

 

Selain mencegah Pneumonia, Imunisasi Pneumokokus Konyugasi juga dapat mencegah penyakit radang selaput otak (meningitis) dan radang telinga tengah (otitis media) yang disebabkan oleh kuman Pneumokokus.

Berikan imunisasi Pneumokokus Konyugasi (PCV) lengkap kepada anak anda sebanyak 3 Kali yaitu usia 2, 3 dan 12 bulan.

Berita Lainnya